Belajar ilmu dasar akuntansi dan akuntansi lanjutan.

CHANNEL YOUTUBE

Fungsi Anggaran Sektor Publik

Fungsi Anggaran Sektor Publik
Fungsi Anggaran Sektor Publik
Anggaran sektor publik mempunyai fungsi sebagai:
1.      Alat Perencanaan, anggaran sektor publik dibuat untuk merencanakan tindakan apa yang akan dilakukan oleh pemerintah, berupa biaya yang dibutuhkan, dan berapa hasil yang diperoleh dari belanja pemerintah tersebut. Anggaran sebagai alat perencanaan digunakan untuk; menentukan tujuan dan sasaran, merencanakan program dan kegiatan, mengalokasikan dana, dan menentukan indikator kinerja.
2.      Alat Pengendalian, anggaran sebagai instrument pengendalian digunakan untuk menghindari adanya overspending, underspending dan misappropriation (salah sasaran) dalam pengalokasian anggaran pada bidang lain yang bukan merupakan prioritas. Anggaran merupakan alat untuk memonitor kondisi keuangan dan pelaksanaan operasional program atau kegiatan pemerintah. Pengendalian dilakukan dengan; membandingkan kinerja aktual dengan yang dianggarkan, menghitung selisih anggaran, menentukan penyebab baik selisih anggaran, dan merevisi standar biaya atau target anggaran berikutnya.
3.      Alat Kebijakan Fiskal, digunakan untuk menstabilkan ekonomi dan mendorong pertumbuhan ekonomi. Melalui anggaran publik tersebut dapat diketahui arah kebijakan fiskal pemerintah, sehingga dapat dilakukan prediksi dan estimasi ekonomi.
4.      Alat Politik, merupakan dokumen politik sebagai bentuk komitmen eksekutif dan kesepakatan legislatif atas penggunaan dana publik untuk kepentingan tertentu. Anggaran bukan sekedar masalah teknis akan tetapi lebih merupakan alat politik, sehingga pembuatan anggaran publik membutuhkan political skill, coalition building, keahlian bernegosiasi, dan pemahaman tentang prinsip manajemen keuangan publik.
5.      Alat Koordinasi dan Komunikasi, anggaran publik yang disusun mampu mendeteksi terjadinya inkosistensi suatu unit kerja dalam pencapaian tujuan organisasi. Disamping itu, anggaran publik juga berfungsi sebagai alat konunikasi antar unit kerja dalam lingkungan eksekutif.
6.      Alat Penilaian Kinerja, anggaran merupakan wujud dari budget holder (eksekutif) kepada pemberi wewenang (legislatif). Kinerja eksekutif akan dinilai berdasarkan pencapaian target anggaran dan efisiensi pelaksanaan anggaran.
7.      Alat Motivasi, digunakan untuk memotivasi manajer dan stafnya agar bekerja secara ekonomis, efektif, dan efisien dalam mencapai target dan tujuan organisasi yang telah ditetapkan. Agar dapat memotivasi pegawai, anggaran hendaknya bersifat challenging but attainable atau demanding but achieveable.

8.      Alat Untuk Menciptakan Ruang Publik, masyarakat, LSM, Perguruan Tinggi, dan berbagai organisasi kemasyarakat harus terlibat dalam proses penganggaran publik. Kelompok masyarakat yang terorganisasi akan mencoba mempengaruhi anggaran pemerintah untuk kepentingan mereka. Sedangkan kelompok masyarakat yang kurang terorganisasi akan mempercayakan  aspirasinya melalui proses politik yang ada.
0 Komentar untuk "Fungsi Anggaran Sektor Publik"

Terima kasih sudah berkunjung ke blog saya, silahkan tinggalkan komentar !!!

Powered by Blogger.
Back To Top